Sabtu, 29 Desember 2012

Nabi Adam As.

Adam alaihissalam adalah nabi yang pertama diutus ALLOH sekaligus manusia pertama yagn diciptakan ALLOH. Namun sebelum Nabi Adam tercipta, ALLOH terlebih dahulu menciptakan sebuah tempat berupa langit dan juga bumi beserta isinya. Ada gunung-gunung, danau dan lautan, pohon-pohon dan binatang. ALLOH pun menciptakan pelita raksasa sebagai penerang di alam semesta-Nya berupa matahari dan ada juga bulan, bintang-bintang kecil yang gemerlap serta beberapa buah planet dalam kumpulan galaksi. ALLOHu Akbar, sungguh ALLOH Maha Besar dengan segala ciptaan-Nya.

Lalu ALLOH menciptakan beberapa makhluk pengabdi. Malaikat lebih dulu diciptakan dari cahaya, kemudian iblis diciptakan dari api. Malaikat diciptakan hanya untuk tunduk patuh dan berbakti kepada ALLOH, tidak akan mendurhakai ALLOH Sang Maha Pencipta.